-->

Karawapop, Danau Bentuk Hati yang Tidak Kalah Indah Dari Jeju Island

Karawapop, Danau Bentuk Hati yang Tidak Kalah Indah Dari Jeju Island - Kamu mungkin sering berkhayal untuk pergi ke pulau Jeju di Korea Selatan dan datang ke pulau yang berbentuk hati yang sering di jadikan lokasi syuting Drama Korea. Kamu gak usah dulu datang ke Korea untuk menikmati pulau indah impianmu. Karena di Indonesia juga ada danau berbentuk hati yang super indah di Raja Ampat. Danau tersebut bernama Karawapop.

Raja Ampat memang surganya tempat liburan dan selalu menjadi tempat impian siapa saja yang suka traveling. Raja Ampat memiliki pesona alam yang luar biasa yang tidak dimiliki di tempat lain. Seperti halnya danau Kawapop ini guys. Jadi, destinasi wajib di Raja Ampat salah satunya adalah Danau Karawapop yang sungguh indah ini.

Lokasi Karawapop Raja Ampat

Danau Karawapop berada di Misool Papua Barat. Dan merupakan salah satu pulau dari empat pulau besar Kepulauan Raja Ampat yang memiliki pesona tersendiri. Untuk bisa mencapai keindahan danau ini, kamu harus mendaki puncak bukit yang sangat terjal dan harus sangat berhati-hati.

Keindahannya Belum Terekspos

Keindahan pulau ini memang belum diekspose banyak orang karena memang untuk mencapai keindahan danau ini butuh perjuangan yang ekstra. Tetapi, kalau kamu mau berusaha, kamu bisa melihat keindahan alam yang luar biasa dari atas bukit dan bisa melihat gugusan danau berbentuk hati dengan warna air laut yang sangat biru. Pohon-pohon hijau di samping danau itu sangat indah, Danau ini disebut juga sebagai telaga Cinta.

Kamu juga bisa berenang di birunya danau bersama ubur-ubur yang jinak. Artinya ubur-ubur disini tidak menyengat dan aman jika kamu berenang bersama mereka.

Cara Menuju Karawapop Danau Cinta Raja Ampat

Untuk menuju ke Karawapop kamu bisa naik feri (melalui Sorong) ke pulau Yelu. Dan perjalanannya hanya tersedia tiga kali dalam seminggu. Perjalanan ke Misool juga bisa dilalui dari Pulau Seram, Maluku Tengah. Dan memang untuk menuju pulau ini cukup sulit, sehingga tidak banyak wisatawan yang bersedia. Kecuali bagi mereka yang memang berniat bertualang ke pulau-pulau indah.

Follow new update via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

-->