30 Hari Resep Spesial Sahur yang Bikin Sahur Semangat
April 13, 2021
Edit
Saat sahur, biasanya kita masih ngantuk dan malas untuk makan. Sehingga rasa malas untuk menyantap makanan sangat tinggi. Untuk itu, biasanya saat sahur harus ada menu spesial yang bisa menggugah selera dan membangunkan mata agar melek saat sahur.
Apalagi untuk bunda yang punya anak-anak, anak-anak biasanya selalu malas untuk sahur. Sehingga kita harus benar-benar menghindangkan sajian yang pasti membuat mereka lahap makan dan kuat puasa di siang hari.
Memang kadang bingung untuk membuat sajian lezat sahur, tetapi bunda tidak usah khawatir akan hal itu. Kami akan bagikan 30 resep spesial sahur agar sahurnya bersemangat dan puasanya kuat. Yuk simak resep dari kami.
SAYUR SOP BENING
Bahan:
- 3 buah wortel ukuran kecil
- 7 buah buncis
- 1 buah kentang
- 1/2 kubis/ kol
- 10 biji bakso sapi
- 1 liter air
- Bawang goreng secukupnya
Bumbu:
- 3 siung bawang putih
- 1 buah bawang prei
- 2 lembar daun seledri
- 1 buah tomat
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt merica bubuk
- Sejumput gula
Cara Membuat:
- Cuci bersih sayuran kemudian potong-potong
- Iris-iris bakso, daun seledri, bawang prei dan tomat
- Geprek kasar bawang putih
- Rebus air hingga mendidih kemudian masukkan bawang putih geprek, sayuran yang telah dipotong-potong kecuali kubis, dan pentol bakso
- Tambahkan garam, merica bubuk dan gula
- Setelah sayuran dirasa cukup empuk, masukkan sayur kubis, seledri, bawang prei, tomat, dan bawang goreng.
- Aduk rata, tunggu mendidih, matikan kompor, sajikan
Oseng Kacang Panjang Sosis
Bahan:
- 10 lonjor kacang panjang
- 5 buah sosis ayam
Bumbu:
- 1 buah bawang bombai
- 2 siung putih
- 10 cabe rawit
Perasa:
- 1 sdm garam
- 1 sdt gula
- 1 sdm saus tiram
Cara:
- Potong-potong kacang panjang dan sosis, sisihkan
- Iris semua bumbu kemudian tumis hingga harum
- Masukkan sosis tumis" hingga matang
- Masukkan kacang panjang aduk rata
- Tambahkan perasa
- Masak hingga matang
- Cek rasa, sajikan
SAYUR BENING
Bahan:
- 1 ikat bayam
- 1 buah wortel
- 1 buah jagung manis
Bumbu:
- 6 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 5 helai daun bawang
- 1 ruas temu kunci
- 1 sdt garam
- 3/4 sdm gula
Cara:
- Cuci wortel, jagung, dan bayam kemudian potong-potong
- Rajang kasar bawang merah, bawang putih daun bawang, dan kunci
- Rebus air hingga mendidih
- Masukkan bawang, temu kunci, dan jagung, lalu rebus hingga empuk
- Kemudian masukkan wortel, setelah wortel lunak, masukkan bayam
- Tambahkan garam dan gula
- Tunggu mendidih masukkan daun bawang, sajikan
Cah Kangkung Saus Tiram
Bahan:
- 2 ikat kangkung
- 250 gram telur puyuh
Bumbu iris:
- 4 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 5 cabe rawit
- 1 ruas lengkuas
- 1 buah tomat
Perasa:
- 2 sdm Saus Tiram Cap Panda
- 1 sdt garam
- Sejumput gula
Cara:
- Rebus telur puyuh -+ 10 menit lalu kupas, sisihkan
- Belah kangkung kemudian potong" lalu cuci bersih
- Iris" bumbu kemudian tumis hingga harum, tambahkan 100 ml air
- Setelah mendidih, masukkan telur puyuh, lalu tambahkan perasa
- Masukkan kangkung kemudian tutup dengan tutup panci, masak hingga matang
- Sajikan
Sayur Lodeh Krecek
Bahan:
- 8 lonjor kacang panjang
- 1 buah labu siam
- 250 gram krecek
- 65 ml santan kental
- 500 ml air
- 2 keris pete
Bumbu:
- 6 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 13 cabe rawit
- 1 cabe merah besar
- 1 ruas lengkuas
- 2 lembar daun salam
Perasa:
- 1 sdm garam
- 1 sdt gula
Cara:
- Kupas labu siam kemudian potong korek api
- Potong kacang panjang, sisihkan
- Haluskan bumbu kemudian tumis hingga harum
- Masukkan krecek yang telah di potong-potong
- Masukkan air dan santan, tambahkan perasa
- Setelah mendidih masukkan labu siam, kacang dan pete, masak hingga matang
- Cek rasa, sajikan
Tumis Tauge Tahu
Bahan:
- 2 genggam tauge
- 1 buah tahu
Bumbu:
- 5 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 10 cabe rawit
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt gula
Cara:
- Cuci bersih tauge dan tahu dalam air mengalir
- Potong dadu tahu kemudian goreng setengah matang
- Iris tipis bawang dan cabe kemudian tumis hingga harum
- Masukkan tahu, tambahkan sedikit air, garam dan gula
- Setelah mendidih masukkan tauge, aduk-aduk sebentar (tidak perlu terlalu lama memasaknya)
- Cek rasa, sajikan
Gulai Daun Singkong Leunca
Bahan:
- 1 ikat daun singkong
- 100 gram leunca
- 50 gram teri nasi kering
- 2 papan pete
- 65 ml santan kental
- 500 ml air
Bumbu halus:
- 8 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 15 cabe rawit
- 1 ruas kunyit
- 2 butir kemiri
- 1/2 sdt ketumbar
Bumbu utuh:
- 2 lembar daun salam
- 2 ruas lengkuas
Perasa:
- 1 sdm garam
- 2 sdt gula pasir
Cara:
- Siangi daun singkong, pilih daun yang muda, cuci bersih kemudian rebus dalam air mendidih -+ 15 menit, tambahkan 1 sdm garam, balik 1 kali, angkat lalu tiriskan, sisihkan
- Setelah daun singkong dingin, peras airnya, dalam posisi gumpalan, iris-iris tipis
- Haluskan bumbu kemudian tumis hingga tanak, setelah tanak masukkan daun salam dan lengkuas, tumis lagi
- Masukkan santan dan 500 ml air, tambahkan perasa, tunggu mendidih
- Setelah mendidih masukkan daun singkong, leunca, pete dan ebi
- Aduk merata, tunggu bumbu meresap
- Cek rasa, sajikan
Tumis Pare
Bahan:
- 1 buah pare ukuran sedang
Bumbu:
- 6 siung merah
- 3 bawang putih
- 12 cabe rawit
- 1 ruas lengkuas
Perasa:
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdt garam
- Sejumput gula pasir
Cara:
- Belah pare menjadi dua bagian, buang bijinya menggunakaan tusuk gigi, kemudian iris-iris
- Iris tipis bawang dan cabe kemudian tumis hingga harum
- Tambahkan perasa lalu masukkan pare
- Aduk merata, masak hingga matang
- Sajikan
Terong Teri Sambal Terasi
Bahan:
- 12 buah terong lalap
- Segenggam pokak
- 2 papan pete
- 50 gram teri nasi kering
Bumbu halus:
- 5 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 2 buah tomat
- 23 cabe rawit
Perasa:
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdt terasi udang
Cara:
- Cuci bersih terong lalu belah menjadi 2 tanpa dikupas kemudian goreng setengah matang, sisihkan
- Petik pokak dari batang kemudian cuci bersih, sisihkan
- Cuci ikan teri dengan air hangat lalu tiriskan, kemudian goreng hingga kering, sisihkan
- Goreng semua bumbu, kemudian haluskan, setelah halus oseng kembali dengan 1 sdm minyak
- Masukkan semua bahan, terong, teri, pokak, dan pete
- Tambahkan garam dan gula
- Aduk merata hingga bumbu meresap
- Cek, rasa sajikan
Telur Puyuh Sambal Goreng Terasi
Bahan:
- 250 gram telur puyuh
- 5 papan pete
- 100 ml air
Bumbu halus:
- 6 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 15 cabe rawit
- 1/2 sdt terasi
Bumbu iris:
- 1 buah tomat
- 10 buah cabe hijau
Perasa:
- 1/2 sdt garam
- 1 sdm kecap manis
- Sejumput gula
Cara:
- Rebus telur puyuh kemudian kupas
- Haluskan bumbu kemudian tumis hingga matang
- Masukkan bumbu iris dan perasa lalu tambahkan air
- Masukkan telur puyuh, aduk merata hingga bumbu meresap dan air menyusut
- Masukkan pete yang telah dipotong"
- Sajikan
CUMI OSENG-OSENG
Bahan:
- 500 gr cumi segar
Bumbu:
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 buah bawang bombai
- 1 buah tomat
- 15 cabe rawit
- 1 ruas lengkuas
Perasa:
- 1 sdt garam
- 1 sdm saus tiram
- 1/2 sdm kecap manis
Cara:
- Cuci bersih, buang kantung tinta, dan potong-potong cumi
- Iris-iris semua bumbu
- Tumis bumbu rajang sampai harum
- Tambahkan perasa gulgar, saus & kecap
- Masukkan cumi, tunggu mendidih dan meresap
- Sajikan
Tumis Labu Siam
Bahan:
- 2 buah labu siam
- 250 gram udang
- 3 keris pete
- 200 ml air
Bumbu:
- 6 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1/2 sdt ketumbar
- 2 butir kemiri
- 15 cabe rawit
- 1 ruas lengkuas
- 2 lembar daun salam
- Gula & garam
Cara:
- Belah labu siam, gosok" sampai keluar getah, cuci bersih lalu kupas dan potong korek api
- Haluskan bumbu, kemudian tumis hingga harum, masukkan daun salam, lengkuas, dan udang
- Tambahkan air, setelah mendidih masukkan labu siam
- Tambahkan gula garam, biarkan meresap & matang, terakhir masukkan pete
- Cek rasa, sajikan
Cah Kangkung Tauge
Bahan:
- 2 ikat kangkung
- 1 genggam tauge
- 1 ons udang
Bumbu iris:
- 4 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 5 cabe rawit
- 1 ruas lengkuas
- 1 buah tomat
Perasa:
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdt garam
- Sejumput gula
Cara:
- Belah kangkung kemudian potong" lalu cuci bersih
- Iris" bumbu kemudian tumis hingga harum
- Masukkan udang, lalu tambahkan perasa
- Masukkan kangkung kemudian tutup dengan tutup panci
- Sesudah agak layu, masukkan tauge kemudian aduk" hingga matang
- Sajikan
Ayam Rica-Rica
Bahan:
- 750 gram ayam
- 1 ikat kemangi
- 200 ml air
- 5 sdm minyak u/ menumis
Bumbu halus:
- 8 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 jempol kunyit
- 1 jempol jahe
- 1 jempol lengkuas
- 3 cabe merah besar
- 30 cabe rawit
- 2 butir kemiri
Bumbu utuh:
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 batang sereh geprek
Perasa:
- 1 sdm garam
- 1 sdm gula
- 1 sdt kaldu jamur
Cara:
- Cuci bersih ayam
- Haluskan bumbu kemudian tumis hingga harum
- Tambahkan air dan perasa, tunggu mendidih
- Setelah mendidih masukkan ayam, masak dengan api kecil
- Masak hingga matang, bumbu meresap dan air menyusut
- Sesekali diaduk agar tidak gosong
- Setelah air menyusut matikan kompor, lalu masukkan kemangi dan aduk merata
- Sajikan
Tips:
Agar rasanya benar-benar nendang, masaknya dengan api kecil di tunggu sampai bumbu benar-benar meresap dan air menyusut, harus sabar nih, soalnya pas masak aromanya asli bikin ngiler 😋
Terus baliknya sesekali aja, agar ayamnya tidak hancur, terutama yang pakai ayam negeri
Cap Cay Goreng
Bahan:
- 1 buah wortel
- 1 bonggol brokoli
- 10 buah jagung muda
- 5 lembar sawi putih
- 250 gram udang
Bumbu iris:
- 1 buah bawang bombai
- 3 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 10 cabe rawit
Perasa:
- 1 sdm garam
- 1 sdt gula
- 1 sdm saus tiram
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt kaldu jamur
Cara:
- Cuci bersih sayuran kemudian potong-potong
- Bersihkan udang buang kepala dan kupas kulitnya
- Iris semua bumbu kemudian tumis hingga harum
- Masukkan udang, tambahkan perasa dan sedikit air (-+200 ml)
- Setelah mendidih masukkan wortel, masak hingga setengah matang lalu masukkan sayuran lainnya
- Aduk merata masak hingga matang
- Cek, rasa sajikan
TUMIS KACANG PANJANG TEMPE EBI
Bahan:
- 30 lonjor kacang panjang
- 2 papan tempe
- Segenggam ebi .
Bumbu:
- 10 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 13 cabe rawit
- 1/2 sdm garam
- 3 sdm gula pasir
- 1 sdm kecap manis
Cara:
- Cuci > potong memanjang kacang
- Potong dadu tempe kemudian goreng
- Rajang bawang dan cabe
- Tumis bumbu > Masukkan ebi
- Tambahkan garam gula kecap manis
- Masukkan kacang panjang
- Tambahkan 200 ml air .
Tips:
Garam sedikit aja karena ebi rasanya sudah asin
Tumis Kacang Panjang dan Buncis
Bahan:
- 8 lonjor kacang panjang
- 8 buah buncis
- 250 gr udang
Bumbu:
- 5 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1/2 buah bawang bombai
- 13 cabe rawit
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt gula
Cara:
- Cuci bersih lalu potong-potong kacang panjang
- Cuci bersih > kupas > belah *udang
- Rajang bawang dan cabe
- Tumis bumbu > Masukkan udang
- Tambahkan garam gula dan saus tiram
- Masukkan kacang panjang
- Tambahkan sedikit air (100 ml)
- Tunggu matang, sajikan
Tips:
Airnya dikit aja, biar tidak gosong dan kacang kriuk kriuk
Tumis Kembang Kol dan Buncis
Bahan:
- 3 bonggol kembang kol
- 10 buah buncis
- 2 buah pete
- 300 ml air
Bumbu iris:
- 7 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 13 cabe rawit
- 2 iris lengkuas
Perasa:
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 sdm saus tiram
- Sejumput gula pasir
Cara:
- Potong kembang kol kemudian cuci bersih
- Cuci bersih buncis kemudian potong serong
- Iris bawang dan cabe kemudian tumis hingga harum
- Tambahkan perasa dan air tunggu mendidih baru masukkan kembang kol
- Setelah kembang kol setengah matang, masukkan buncis
- Setelah bumbu meresap dan sayur empuk, masukkan potongan pete dan sajikan
AYAM KECAP
Bahan:
- 350 gram ayam
Bumbu halus:
- 6 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 ruas jahe
- 1/2 sdt merica bulat
- Sepucuk pala
Bumbu iris:
- 2 cabe merah besar
- 1 buah tomat
Perasa:
- 5 sdm kecap manis
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt gula
Cara:
- Cuci bersih ayam lalu potong kecil-kecil
- Haluskan bumbu tumis hingga harum
- Setelah harum masukkan tomat, cabai dan ayam
- Tutup dengan tutup panci hingga ayam setengah empuk
- Tambahkan gula garam dan kecap manis
- Koreksi rasa, lalu sajikan
Sauteed Long Beans & Carrots with Scrambled Egg
Bahan:
- 6 lonjor kacang panjang
- 1 buah wortel
- 1 butir telur
Bumbu iris:
- 5 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 7 cabe rawit
Perasa:
- 1/2 sdt garam
- 1 sdm saus tiram
- Sejumput gula
- Sejumput merica bubuk
Cara:
- Cuci bersih kacang panjang dan wortel kemudian potong memanjang
- Iris bumbu kemudian tumis hingga harum
- Masukkan telur kemudian orak-arik hingga benar-benar matang agar tidak amis
- Kemudian masukkan sayur aduk-aduk tambahkan sedikit air -+ 50 ml
- Tambahkan perasa
- Sajikan