-->

Coffee Shop Tasya Farasya Golden Black Coffee, Alamat Lengkap, Menu dan Harga

Siapa nih yang gak tahu selebgram ter hits Tasya Farasya? Tasya Farasya adalah selebgram cantik yang dikenal dengan review produk kecantikannya yang jujur. Tasya juga aktif menjadi beauty vlogger, dia mengupload banyak review produk, tutorial serta tips makeup. Hingga saat ini, follower Tasya sudah mencapai 4,5M followers setia.

Tasya pernah membuat resep kopi ala ala, yang dia namakan "Kopi Jujur Enak Banget" unik ya namanya. Tapi rasanya membuat para penggemar Tasya ketagihan dan ingin mencoba resep unik ala Tasya itu. 

Tahun 2021 ini, Tasya mengejutkan followersnya dengan membuka sebuah coffee shop. Coffee Shop Tasya Farasya ini diberi nama Golden Black Coffee. Sesuai namanya, desain dari cafe yang dibuat Tasya Farasya didominasi warna hitam dan emas yang elegan ala sultan. Sehingga jika kamu coba minum kopi di cafe tersebut, kamu juga akan merasakan sensasi minum kopi ala sultan.



Coffee Shop Tasya Farasya Golden Black Coffee

Golden Black Coffee Tasya Farasya ini memiliki desain yang membuat penikmat kopi betah berlama-lama berada di coffee shop tersebut. Saat datang ke Golden Black Coffee Tasya Farasya kita akan dimanjakan dengan nuansa hitam dan emas yang sangat elegan. Membuat cafe ini terlihat sangat mewah sehinga selain minum kopi kita juga bisa ambil foto-foto elegan yang instagramable. Dilihat dari tampilan luarnya pun cafe Golden Black Coffee Tasya Farasya ini menarik perhatian para pecinta kopi.

Tidak hanya desain interiornya saja yang berkualitas dan totalitas abis, kopi yang disajikan di Golden Black Coffee Tasya Farasya ini juga berkelas. Pasalnya demi membuat kopi yang berkualitas, Tasya Farasya menggandeng seorang brewer ternama Harison Chandra. Harison Chandra merupakan juara ketujuh kompetisi World Brewers Cup 2017. Dengan berbagai prestasi gemilang lainnya.

Kamu pasti penasaran kan gimana rasanya dibuatin kopi oleh brewer kelas dunia? Jadi tunggu apa lagi, yuk cobain kopinya Tasya.

Menu Golden Black Coffee Shop Tasya Farasya

Di Golden Black Coffee Tasya Farasya menyediakan beragam menu yang tidak kalah unik. Menu yang disajikan memang menjadi ciri khas tersendiri bagi cafe Tasya Farasya. Menu ini juga tidak banyak dijual di Coffee Shop lain. Diantara menu yang bisa kamu nikmati di Golden Black Coffee Tasya Farasya adalah sebagai berikut :
  • GB COFFEE
GB coffee adalah salah satu menu best seller di Golden Black Coffeenya Tasya Farasya. GB coffee ini tersedia dalam tiga level intensitas kopi yang bisa disesuaikan dengan selera berkopi kamu. Kopi ini berbahan kopi, susu, dan gula aren yang lezat.

Level satu GB Coffee ini cocok bagi kamu yang tidak bisa minum kopi yang pekat. GB coffee level 1 ini memiliki rasa kopi yang lebih ringan dan creamy. Sedangkan untuk level 2 adalah level medium, dimana rasa kopi dan susu lebih berimbang. Dan level 3 adalah level strong, cocok bagi kamu yang suka banget kopi.


  • Roasted Almond Coffee
Kopi ini juga tersedia dalam 3 level, dan merupakan favoritnya Tasya. Rasanya creamy dan nutty. Pastinya sangat cocok buat kamu yang suka almond.



  • GB Earl Grey Latte
Kopi ini terbuat dari earl grey tea, dicampur dengan manisnya vanila dicampur dengan susu yang creamy.



  • Americano - Long Black
Americano yang dibuat di Golden Black Coffee ini merupakan ciri khas kopi arabica 3 negara. Kopi ini dibuat dengan kandungan zero calories.



  • Cafe Latte
Cafe Latte di Golden Black Coffee Tasya Farasya ini dibaut dengan biji kopi espresso yang dicampur dengan susu segar.



  • Berry Brew
Di dalamnya terdapat 3 jenis bery yang dicampur dengan kopi arabica pilihan. Rasanya manis, asam, dan menyegarkan harimu.



  • GB Matcha Latte
Dibuat dari matcha Jepang alami spesial, dengan rasa manis lezat. Dan dijamin bisa menjadi matcha terenak di Jakarta, no debate.



  • Cappuchino
Di Golden Black Coffee Tasya Farasya kamu juga bisa coba cappuchino. Dibuat dengan susu segar yang lezat banget. 



Harga Golden Black Coffee Tasya Farasya

Melihat desain Golden Black Coffee cafenya Tasya Farasya yang elegan ini ternyata tidak membuat kantong kita bolong saat membeli setiap menunya. Karena menu yang disajikan di Golden Black Coffee Tasya Farasya harganya sangat terjangkau. Rata-rata harga kopi yang disajikan dibandrol dengan harga Rp. 20 ribu saja. Murah bukan?

Jadi, dengan uang Rp. 100 ribu saja kamu sudah bisa menikmati beragam jenis kopi di Golden Black Cofffee. Tentunya semua sajian kopi ingin kamu coba bukan?

Alamat Golden Black Coffee Shop Tasya Farasya

Jika tertarik dan ingin mencoba Golden Black Coffee-nya Tasya Farasya ini, kamu bisa langsung datang ke cafenya yang berada di Jalan Kemang Selatan VIII No. 58B, Jakarta Selatan. 

Kamu bisa pesan kopi Golden Black Coffee ini melalui gojek ataupun tokopedia dengan sistem pre-order. Saking banyaknya pemesanan setiap harinya, sekarang banyak jastip terpercaya yang bisa kamu titipi untuk beli Golden Black Coffee ini.

Itulah Coffee Shop Tasya Farasya Golden Black Coffee yang wajib kamu coba jika datang ke Jakarta. Selain nuansa cafenya yang super mewah dan nyaman, rasanya juga sangat berbeda dan menjadi favorit banyak orang dengan harga yang super affordable. Selamat mencoba.


Follow new update via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

-->